Seri Kuliah: Mekanika Kuantum Aljabar

Penelitian bidang aljabar terutama teori ring dan modul merupakan salah satu unggulan Laboratorium Aljabar di Departemen Matematika FMIPA UGM. Tentunya, penguatan teori-teori tersebut perlu dibarengi dengan wawasan penerapannya ke bidang-bidang lainnya.  Salah satu yang dilakukan Laboratorium Aljabar untuk memfasilitasi hal tersebut adalah dengan mengadakan kegiatan seri kuliah terbuka dengan Departemen Matematika UGM sebagai tuan rumah. Kegiatan yang dipelopori oleh Prof. Dr.rer.nat. Indah Emilia Wijayanti, M.Si. selaku Kepala Laboratorium Aljabar ini mengambil tema “Mekanika Kuantum Aljabar” yang memberikan sebuah gambaran hubungan antara ilmu Matematika dan ilmu Fisika. Seri kuliah ini sendiri dibagi menjadi 3 bagian dan dilaksanakan secara daring dalam kurun waktu Juni-Agustus 2021.

Bagian pertama dari seri kuliah ini telah dilaksanakan pada 26 Juli 2021. Di awal kegiatan, seri kuliah secara resmi dibuka oleh Gubernur IndoMS Wilayah Jawa Tengah dan Yogyakarta, Dr. Nanang Susyanto, M.Sc. Seri kuliah bagian pertama diisi dengan presentasi dari dua orang narasumber, yakni Dr.rer.nat. M. Farchani Rosyid dari Departemen Fisika FMIPA UGM dan Alexander Jimena Balsomo, Ph.D. dari Departemen Matematika, West Visayas State University, Filipina. Presentasi pertama disampaikan oleh Dr.rer.nat. M. Farchani Rosyid dengan judul “On Quantum Mechanics and its Mathematical Formulation”. Beliau menjelaskan bahan-bahan apa saja yang membentuk struktur dari meta-mekanika (mekanika kuantum, mekanika klasik, dan lainnya). Lebih lanjut, beliau menjelaskan bagaimana perbandingan masing-masing bahan tersebut untuk mekanika kuantum dan mekanika klasik. Acara kemudian dilanjutkan dengan presentasi kedua oleh Alexander Jimena Balsomo, Ph.D. yang berjudul “Deformation Quantization in the teaching of Lie group representation”. Dalam presentasinya, beliau menjelaskan bagaimana hubungan kedua tipe meta-mekanika yang telah dibahas pada presentasi sebelumnya ke teori Deformation Quantization dan representasi pada grup Lie dan aljabar Lie. Beliau juga menyampaikan beberapa pertanyaan terbuka yang bisa dijadikan pertimbangan sebagai topok penelitian selanjutnya.  

Secara umum, kegiatan pertama berlangsung dengan lancar dan telah dihadiri sebanyak 85 peserta dari beberapa disiplin ilmu. Selain untuk memperluas wawasan terkait topik mekanika kuantum dan aljabar, seri kuliah ini juga diharapkan dapat meningkatkan kolaborasi-kolaborasi antar peneliti yang berada di lingkungan Departemen Matematika UGM dengan peneliti lain yang berada dalam bidang yang sama maupun bidang ilmu lain seperti ilmu Fisika.

Bagian kedua dan ketiga seri kuliah ini rencana akan dilaksanakan pada tanggal 24 Juli 2021 dan 21 Agustus 2021 dengan mengundang dua orang narasumber pada setiap bagiannya.

Rekaman seri kuliah pertama dapat diakses melalui channel youtube: Math UGM.