Yogyakarta, 18 Oktober 2024 – Jogja Innovator Summit 2024 kembali dihelat di Auditorium FMIPA Universitas Gadjah Mada (UGM) pada hari Jumat, dengan menampilkan berbagai sesi menarik untuk menginspirasi inovator muda. Sesi keempat yang berjudul “VC Insights: How to Build a Fundable Startup”, menghadirkan Kenneth Li, Managing Partner di MDI Pte. Ltd, sebagai sesi keempat.
Dalam sesi ini, Kenneth Li berbagi wawasan mendalam tentang bagaimana membangun startup yang menarik perhatian investor modal ventura (VC). Beliau menekankan pentingnya memiliki model bisnis yang kuat, tim yang solid, serta strategi pertumbuhan yang jelas untuk mendapatkan pendanaan. Penggunaan data dan analisis berbasis matematika juga menjadi sorotan, di mana Kenneth menegaskan bahwa startup yang mampu menganalisis tren pasar dan membuat proyeksi pertumbuhan dengan akurat memiliki peluang lebih besar untuk mendapatkan pendanaan. Melalui pemanfaatan model matematika prediktif, startup dapat memperkirakan kebutuhan pasar, mengelola risiko, serta mengoptimalkan sumber daya secara efektif.
Sesi ini mendapat respons antusias dari peserta, terutama para pendiri startup maupun akademisi yang tertarik mengembangkan bisnis berbasis data. Para peserta diajak untuk memanfaatkan teknik optimasi dan analisis statistik guna meningkatkan efisiensi operasional dan mengidentifikasi peluang investasi yang potensial. Dengan landasan matematika yang
Jogja Innovator Summit 2024 merupakan bagian dari acara MIPA Expo 2024, yang bertujuan mendorong inovasi dan pengembangan teknologi di berbagai sektor. Melalui kolaborasi lintas disiplin ilmu, termasuk ilmu matematika, acara ini diharapkan dapat memicu lebih banyak ide-ide baru yang tidak hanya memberikan kontribusi pada pertumbuhan ekonomi, tetapi juga mempercepat pencapaian target SDGs di Indonesia, terutama SDG 8 (Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi) dan SDG 9 (Industri, Inovasi, dan Infrastruktur).
Kata Kunci: Model Matematika, Proyeksi Bisnis, Optimasi
Penulis: Endang Sulastri