#MatematikaBangga: Mahardi, Mahasiswa Statistika 2022, Raih Gelar Mapres FMIPA UGM 2025

Prestasi membanggakan kembali diraih oleh mahasiswa Departemen Matematika FMIPA UGM. Mahardi Nalendra Syafa, mahasiswa Statistika angkatan 2022, terpilih sebagai Mahasiswa Berprestasi (Mapres) tingkat Fakultas MIPA UGM tahun 2025. Ajang ini merupakan bagian dari seleksi tingkat universitas yang diselenggarakan oleh Subdirektorat Kreativitas Mahasiswa, Direktorat Kemahasiswaan UGM. Rangkaian seleksi dimulai sejak 1 Maret secara daring dan berakhir dengan final yang dilaksanakan secara luring pada 22 Maret 2025. Sejak awal kuliah, Mahardi telah menanamkan tekad untuk menjadi Mapres sebagai bentuk rasa syukur dan komitmennya dalam menjalani pendidikan di UGM. ... 

selanjutnya

Kuliah Tamu Kapita Selekta Aktuaria B: “Jaminan Sosial dalam Perspektif Strategi Pembangunan Nasional”

Yogyakarta – Jaminan sosial bukan sekadar perlindungan, tetapi strategi utama dalam pembangunan ekonomi. Hal ini menjadi sorotan dalam Kuliah Tamu Kapita Selekta Aktuaria B (KSAB) bertema “Jaminan Sosial dalam Perspektif Strategi Pembangunan Nasional” yang diselenggarakan oleh Program Studi Ilmu Aktuaria, Universitas Gadjah Mada. Acara yang digelar secara daring melalui Zoom pada Sabtu, 8 Maret 2025, menghadirkan Dr. Iene Muliati, MM, FSAI, pakar jaminan sosial dan mantan anggota Dewan Jaminan Sosial Nasional, sebagai pembicara utama. ... 

selanjutnya

ANAVA #19 Sukses Jadi Wadah Pengembangan Kompetensi Statistika bagi Pelajar dan Mahasiswa Se-Indonesia

Yogyakarta – Himpunan Mahasiswa Statistika Universitas Gadjah Mada sukses menyelenggarakan ANAVA #19, ajang tahunan yang bertujuan memperkenalkan statistika sebagai ilmu aplikatif sekaligus mengasah keterampilan analisis data generasi muda. Acara puncak berlangsung secara luring di Kampus FMIPA UGM pada 15 Februari 2025, dihadiri oleh puluhan finalis dari berbagai kategori lomba, menutup rangkaian kegiatan yang telah berlangsung sejak Desember 2024. ... 

selanjutnya

Kenalkan IUP Departemen Matematika UGM: Langkah Awal Menuju Karier Global

Yogyakarta – Departemen Matematika FMIPA UGM memperkenalkan program sarjana International Undergraduate Program (IUP) melalui sosialisasi daring via Zoom pada Jumat, 28 Februari 2025. Mengusung tema “Peluang Karier melalui Industrial Mathematics & Statistic and Data Science”, acara ini menarik minat calon mahasiswa, guru, masyarakat umum, hingga alumni untuk mengenal dua prodi baru: Industrial Mathematics dan Statistics and Data Science yang resmi dibuka tahun 2025. ... 

selanjutnya

Kuliah Tamu Kapita Selekta Aktuaria B: “Dinamika Kependudukan dan Ketenagakerjaan dalam Pengembangan Jaminan Sosial di Indonesia”

Kuliah Tamu Kapita Selekta Aktuaria B menghadirkan Kepala Lembaga Demografi FEB UI, I Dewa Gede Karma Wisana, Ph.D., sebagai dosen tamu. Acara yang berlangsung secara daring melalui Zoom Meeting ini mengangkat tema “Dinamika Kependudukan dan Ketenagakerjaan dalam Pengembangan Jaminan Sosial di Indonesia”. ... 

selanjutnya

Departemen Matematika FMIPA UGM Luluskan 29 Sarjana, Satu di Antaranya Raih IPK 4.0

Yogyakarta, 26 Februari 2025 – Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Gadjah Mada menggelar Wisuda Program Sarjana Periode 2 Tahun Akademik 2024/2025 di Auditorium lantai 7 FMIPA UGM. Wisuda ini menjadi momen berharga bagi para lulusan yang telah menuntaskan perjalanan akademik mereka dengan penuh dedikasi, termasuk dari Departemen Matematika dengan 15 lulusan Program Studi Matematika, 6 lulusan Program Studi Statistika, dan 8 lulusan Program Studi Ilmu Aktuaria. ... 

selanjutnya

Kolokium Aljabar: Prof. Dr. Jan Paseka Kupas Peran Quantales dalam Logika Mekanika Kuantum

Yogyakarta, 24 Februari 2025 – Departemen Matematika FMIPA UGM sukses menyelenggarakan Kolokium Aljabar dengan menghadirkan Prof. Dr. Jan Paseka dari Masaryk University, Republik Ceko. Dalam kuliah ini, Prof. Paseka membahas topik “The Logic of Quantum Mechanics via Quantales and Quantale Modules”, yang menyoroti peran quantales dalam memahami logika mekanika kuantum. ... 

selanjutnya

Kuliah Perdana Program Sit-in Bersertifikat: “Analisis Aktuaria Program Jaminan Sosial”

Program Studi Ilmu Aktuaria Universitas Gadjah Mada menyelenggarakan kuliah perdana Kapita Selekta Aktuaria B, yang dipadukan dengan Program Sit-in Bersertifikat, pada Sabtu, 22 Februari 2025. Kuliah yang berlangsung secara daring melalui Zoom Meeting ini mengangkat topik “Analisis Aktuaria Program Jaminan Sosial”, yang diampu oleh Danang Teguh Qoyyimi, ASAI, Ph.D., dosen Ilmu Aktuaria UGM yang berpengalaman di bidang pemodelan aktuaria program jaminan sosial.  ... 

selanjutnya