Mahasiswa UGM Raih Juara 3 di Olimpiade Statistika Poisson STIS 2024

Tim mahasiswa dari Departemen Matematika, Fakultas MIPA, Universitas Gadjah Mada, yang terdiri dari Gian Luky Saputra (Statistika, 2021) dan Daud Muhamad Azhari (Statistika, 2021), sukses meraih juara ketiga dalam Statistics Olympiad (SO). Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Poisson Statistic Competition 2024 yang diselenggarakan oleh Politeknik Statistika STIS dengan tema “Data-Driven Development: Unleashing the Power of Official Statistics for Sustainable Futures.”

Poisson Statistic Competition adalah ajang kompetisi nasional antar-mahasiswa yang meliputi tiga cabang lomba, salah satunya Statistics Olympiad. Olimpiade ini bertujuan mengasah kemampuan analisis data serta menumbuhkan jiwa kompetitif mahasiswa dari seluruh Indonesia. Melalui kompetisi ini, peserta diharapkan mampu menerapkan analisis data, berpikir kritis, dan menyelesaikan berbagai permasalahan dengan pendekatan statistik yang relevan.

Gian menyampaikan bahwa ajang Poisson Statistic Competition 2024 diikuti oleh mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi terkemuka, di antaranya Politeknik Statistika STIS, IPB University, Universitas Indonesia, Universitas Padjadjaran, dan Universitas Gadjah Mada.

Perjuangan Daud dan Gian tidaklah mudah. Mereka terlebih dahulu harus melewati tahap penyisihan yang menguji ketangguhan dalam mengerjakan soal statistika dalam waktu dua jam. Pada babak semifinal, tim diwajibkan membuat makalah yang membahas analisis data dengan tema Sustainable Development Goals (SDGs). Gian dan Daud mengangkat topik stunting—fokus pada SDG 2 (Tanpa Kelaparan) dan SDG 3 (Kesehatan yang Baik dan Kesejahteraan)—dengan menyoroti area dengan kesenjangan stunting tinggi, yaitu Bali dan Nusa Tenggara. Mereka mengusulkan pendekatan berbasis analisis regresi spasial yang dapat mengidentifikasi lokasi-lokasi kritis dan menyediakan data pendukung untuk intervensi kebijakan yang lebih efektif.

Pada babak final, mereka bersaing dengan empat tim terbaik lainnya dan menyajikan hasil analisis langsung di hadapan juri yang ahli di bidang statistik. Meskipun menghadapi berbagai pertanyaan menantang dalam sesi tanya jawab, mereka berhasil mempertahankan argumen dan memberikan jawaban yang optimal.

Daud menyatakan bahwa keberhasilan ini menjadi titik awal yang gemilang setelah kegagalan di tahun sebelumnya. “Kami sangat bersyukur atas pencapaian ini di salah satu ajang lomba paling bergengsi di Indonesia,” ujar Daud. Mereka berharap dapat meraih prestasi yang lebih tinggi dan membanggakan almamater di masa mendatang.

 

Kata Kunci:Olimpiade Statistika, Analisis Regresi Spasial, Stunting

Penulis: Gian Luky Saputra

Penyunting: Endang Sulastri

Foto: Gian Luky Saputra