Nyepuride Bareng PESEGI ke Yogyakarta International Airport

Yogyakarta, 24 Februari 2024 – Departemen Matematika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Gadjah Mada (FMIPA UGM) mendukung serangkaian kegiatan yang berfokus pada promosi gaya hidup sehat di kalangan civitas akademika, khususnya melalui bersepeda bersama. Hal ini senada dengan tuntutan era modern yang serba cepat, pentingnya menjaga kesehatan fisik dan mental menjadi sebuah keharusan. Oleh karena itu beberapa civitas akademika Departemen Matematika aktif untuk berkontribusi dalam kegiatan sepeda bersama, khususnya bersama komunitas PESEGI.

Komunitas PESEGI, yang berdiri atas inisiatif para dosen dan alumni FMIPA UGM, merupakan sebuah komunitas bersepeda yang tidak hanya berfokus pada aktivitas fisik, tetapi juga membangun tali persaudaraan dan berbagi pengetahuan. Dengan visi mendorong gaya hidup sehat dan menguatkan hubungan antar anggota, PESEGI telah menjadi salah satu komunitas bersepeda yang aktif di Yogyakarta.

Pada hari Sabtu, 24 Februari 2024, sebuah acara unik dan menyehatkan diadakan oleh komunitas pesegi yang beranggotakan para penggemar sepeda. Acara ini tidak hanya menjadi ajang olahraga tapi juga memperkuat tali persaudaraan antar peserta. Dengan total 12 orang peserta dan 3 di antaranya bertindak sebagai fotografer, kegiatan ini menggambarkan semangat kebersamaan yang kuat.

Acara ini diadakan dengan tujuan mengajak para anggota komunitas untuk menjalani gaya hidup sehat melalui bersepeda. Berangkat dari kampus FMIPA pada pukul 6 pagi, acara ini juga bertujuan memperkenalkan pesona Yogyakarta dari sudut yang berbeda. Melalui acara ini, peserta diajak untuk mengenal lebih jauh tentang pentingnya olahraga bersepeda bagi kesehatan. Selain itu, acara ini juga dapat menjadi sarana untuk mempromosikan wisata lokal Yogyakarta melalui rute yang dilewati.

Kedua kegiatan ini menunjukkan nilai kebersamaan yang kuat dan sejalan dengan prinsip-prinsip SDGs, terutama pada Poin 3 yaitu Kesehatan dan Kesejahteraan. Kegiatan ini mendukung gaya hidup sehat dan mengajak anggota komunitas untuk menjalani olahraga bersepeda, yang merupakan cara efektif untuk menjaga kesehatan fisik dan mental. Acara ini juga berkontribusi pada promosi wisata lokal Yogyakarta melalui rute yang dilewati, yang pada gilirannya dapat mendukung pengembangan kota dan masyarakat yang berkelanjutan, yang sejalan dengan Poin ke-11: Kota dan Masyarakat Berkelanjutan. Selain itu, kerjasama antara Departemen Matematika FMIPA UGM, komunitas PESEGI, dan partisipasi civitas akademik dan alumni menunjukkan kemitraan yang berkontribusi pada pencapaian tujuan-tujuan pembangunan berkelanjutan khususnya Poin ke-17: Kemitraan untuk Tujuan.
Peserta berkumpul di kampus FMIPA tepat pukul 6 pagi dan berangkat 20 menit kemudian setelah mendapatkan arahan rute dan doa bersama. Kedua kegiatan ini menunjukkan nilai kebersamaan yang kuat. Pengarahan rute sangat penting untuk memastikan semua peserta memahami jalur yang akan dilalui, sementara doa bersama sebelum berangkat menjadi simbol harapan agar perjalanan berlangsung lancar dan selamat.

Perjalanan dimulai dari FMIPA UGM, kemudian berlanjut ke arah selatan melewati jembatan Gondolayu, pinggir sungai Code, hingga mencapai Jalan Malioboro. Rute ini tidak hanya dipilih karena keindahannya, tetapi juga sebagai tantangan bagi para peserta. Setelah tiba di YIA pada pukul 10.30 WIB, peserta kembali ke kota Yogyakarta menggunakan kereta bandara. Pengalaman ini menjadi hal baru bagi banyak peserta dan memberikan kesan unik pada acara tersebut. Acara ini terbuka untuk diikuti oleh civitas akademik matematika dan alumni yang mendorong gaya hidup sehat. Bersepeda dianggap sebagai salah satu cara efektif untuk menjaga kesehatan fisik dan mental.

Gowes bareng komunitas PESEGI menjadi contoh kegiatan yang menyenangkan sekaligus bermanfaat. Melalui kegiatan ini, peserta tidak hanya berolahraga tapi juga belajar tentang kekompakan, keindahan alam, dan pentingnya menjaga kesehatan.

 

Kata Kunci: Gowes, Komunitas, Wisata, Kesehatan

Penulis : Uha Isnaini

Editor: Endang Sulastri & M. Fahruli

Fotografer: Tim PESEGI