Pascasarjana Menyapa: Merancang Masa Depan lewat Program Magister dan Doktor Matematika UGM

Departemen Matematika FMIPA UGM sukses menggelar sosialisasi program pascasarjana dengan tema “Embracing Your Future With Graduate Mathematics at UGM” secara daring melalui Zoom pada Sabtu, 26 April 2025, pukul 13.00–15.30 WIB. Acara ini digelar sebagai upaya untuk memperkenalkan program Magister dan Doktor Matematika kepada calon mahasiswa, khususnya mahasiswa sarjana tingkat akhir serta lulusan S1 yang berminat melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi.

Kegiatan dimulai dengan sambutan dari Ketua Departemen Matematika FMIPA UGM, Dr. Nanang Susyanto, S.Si., M.Sc., M.Act.Sc, yang juga memaparkan gambaran umum tentang visi, misi, program-program yang tersedia, topik-topik penelitian, serta fasilitas dan laboratorium program pascasarjana Matematika UGM.

Pada sesi selanjutnya, Prof. Dr. Ch. Rini Indrati, M.Si., Ketua Program Studi Doktor Matematika, memperkenalkan Program Doktor Matematika UGM. Dalam sesi ini, Dr. Mu’amar Musa Nurwigantara, alumni program doktor, turut berbagi pengalamannya selama menempuh studi di UGM dan kini berkarier sebagai dosen di Departemen Matematika UGM.

Program Magister Matematika kemudian diperkenalkan oleh Prof. Dr. Sri Wahyuni, S.U., Ketua Program Studi Magister Matematika. Dua alumni magister, Silvina Rosita Yulianti, S.Si., M.Sc., dan Abdul Aziz, S.Si., M.Sc., juga turut membagikan kisah inspiratif mereka. Silvina mengingatkan peserta bahwa, “Penelitian yang baik bukanlah yang sempurna, tapi yang benar-benar dimulai dan terus diperbaiki.” Sementara itu, Abdul Aziz, yang kini menjadi dosen di Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed), berbagi pengalaman akademik dan perjalanan kariernya.

Selanjutnya, sesi tanya jawab berjalan sangat aktif, dengan banyak pertanyaan dari peserta yang berasal dari berbagai perguruan tinggi, termasuk Universitas Mataram dan Universitas Diponegoro.

Kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama. Melalui sosialisasi ini, Departemen Matematika FMIPA UGM berharap dapat menginspirasi lebih banyak calon mahasiswa untuk melanjutkan studi pascasarjana dan berkontribusi dalam dunia matematika.

Kata Kunci: Sosialisasi, Pascasarjana, Alumni
Penulis: Iin Nauli Rahmawati
Foto: Fathan Rasyid Rahmadhan