Pelepasan Wisuda Program Sarjana Departemen Matematika FMIPA UGM: Merayakan Prestasi Para Lulusan

Yogyakarta, 29 Agustus 2024 – Pada hari ini, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Gadjah Mada (UGM) menyelenggarakan acara pelepasan wisuda program sarjana. Pada periode ini Departemen Matematika meluluskan 50 wisudawan dan wisudawati, dengan rincian 15 dari program studi Ilmu Aktuaria, 13 dari program studi Matematika, 22 dari Program Studi Statistika.

Dalam sambutannya, Dekan FMIPA UGM, Prof. Dr. Eng. Kuwat Triyana, M.Si., menyampaikan pesan inspiratif kepada para wisudawan. Beliau menekankan pentingnya menjaga semangat belajar dan terus berkontribusi dalam memajukan ilmu pengetahuan, khususnya di bidang matematika dan aplikasinya. “Hari ini adalah awal dari perjalanan baru. Gunakan ilmu yang telah kalian peroleh untuk memberikan manfaat bagi masyarakat dan dunia,” ujar Prof. Kuwat. Pesan ini sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG) ke-4, yaitu memastikan pendidikan berkualitas yang inklusif dan merata serta mendukung kesempatan belajar seumur hidup bagi semua. Dengan pengetahuan dan keterampilan yang telah diperoleh, para lulusan diharapkan dapat berperan dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan berkontribusi pada perkembangan ilmu pengetahuan yang berkelanjutan.

Pada kesempatan ini, Muhammad Zaki Nurkholis dari Program Studi Statistika mendapatkan apresiasi khusus atas prestasinya dengan meraih Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tertinggi sebesar 3.86. Diikuti oleh William Kosasih dari Program Studi Matematika dengan IPK 3.81 dan Elizabeth dari Program Studi Ilmu Aktuaria dengan IPK 3.89.

Acara ini tidak hanya menjadi momen perpisahan, tetapi juga menjadi ajang refleksi dan motivasi bagi para lulusan untuk terus berjuang dan berkarya di bidang yang mereka tekuni. Semoga para lulusan Departemen Matematika FMIPA UGM dapat mengharumkan nama almamater dan memberikan kontribusi positif bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, yang selaras dengan berbagai tujuan SDGs, termasuk SDG ke-8, yaitu mendukung pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan, serta kesempatan kerja yang layak bagi semua.

 

Kata Kunci: Wisuda Sarjana, Kontribusi Ilmu Pengetahuan, Pendidikan Berkualitas

Penulis: Endang Sulastri
Foto: Tim Media FMIPA