UGM Resmi Buka Jalur IUP untuk Program Studi Matematika dan Statistika Mulai 2025

Dalam menghadapi tantangan global di bidang matematika dan sains data, Universitas Gadjah Mada (UGM) resmi menghadirkan International Undergraduate Program (IUP) untuk dua program studi di Departemen Matematika mulai Tahun Akademik 2025/2026. Program ini mencakup Industrial Mathematics dari Program Studi Matematika dan Statistics and Data Science dari Program Studi Statistika. ... 

selanjutnya

Musyawarah Besar (MUBES) HIMPASTIKA 2025: Mewujudkan Kepemimpinan yang Progresif dan Kolaboratif

Yogyakarta – Himpunan Mahasiswa Pascasarjana Matematika (HIMPASTIKA) FMIPA UGM sukses menyelenggarakan Musyawarah Besar (MUBES) 2025 pada Sabtu–Minggu, 22–23 Februari 2025, bertempat di Ruang Sidang 1, lantai 3 Departemen Matematika. Acara ini dihadiri oleh jajaran pengelola Departemen Matematika, pengelola Program Studi Magister Matematika, pengurus HIMPASTIKA periode 2024–2025, mahasiswa pascasarjana angkatan 2022–2024, serta perwakilan dari Himpunan Mahasiswa Pascasarjana Ilmu Komputer (HIMPASIKOM) dan Himpunan Mahasiswa Pascasarjana Fisika (HMPF). ... 

selanjutnya

FMIPA UGM Terbitkan Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI) untuk Dukung Daya Saing Lulusan Prodi S1, S2 dan S3

Yogyakarta – Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Gadjah Mada menggelar workshop akademik mengenai Pemrosesan Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI) untuk program studi S1, S2, dan S3, serta kegiatan cleansing data. Kegiatan ini berlangsung di Hotel Porta Yogyakarta mulai pukul 08.00 hingga 21.00 WIB dan diikuti oleh administrator program studi S1, S2, dan S3 FMIPA UGM yang menangani sistem Student Simaster (SIA SIMASTER). ... 

selanjutnya

Kolokium Aljabar: Prof. Dr. Jan Paseka Kupas Peran Quantales dalam Logika Mekanika Kuantum

Yogyakarta, 24 Februari 2025 – Departemen Matematika FMIPA UGM sukses menyelenggarakan Kolokium Aljabar dengan menghadirkan Prof. Dr. Jan Paseka dari Masaryk University, Republik Ceko. Dalam kuliah ini, Prof. Paseka membahas topik “The Logic of Quantum Mechanics via Quantales and Quantale Modules”, yang menyoroti peran quantales dalam memahami logika mekanika kuantum. ... 

selanjutnya

Webinar Analisis Matematika Seri 1: “Analisis Fungsional”

Program Studi Matematika, Departemen Matematika FMIPA UGM, menjadi tuan rumah Webinar Analisis Matematika Seri 1 dengan tema “Analisis Fungsional” pada Sabtu, 15 Februari 2025. Kegiatan ini diinisiasi oleh Komunitas Analisis Matematika Indonesia (Kamindo) dan diselenggarakan secara hybrid, dengan peserta hadir langsung di Departemen Matematika FMIPA UGM serta melalui platform Zoom.  ... 

selanjutnya

Departemen Matematika UGM Gelar Kolokium Aljabar: Kupas Formula Matriks Bersama Kandidat Doktor UNSW

Departemen Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Gadjah Mada, sukses menyelenggarakan Kolokium Aljabar pada Senin, 3 Februari 2025, yang membahas penelitian terbaru mengenai formula seragam untuk menghitung jumlah matriks bilangan bulat dengan determinan dan tinggi tertentu. Acara yang berlangsung di Ruang Konferensi 1, Departemen Matematika menghadirkan Muhammad Afifurrahman, kandidat doktor di School of Mathematics and Statistics, University of New South Wales (UNSW), Australia, sebagai narasumber utama. Diskusi yang dipandu oleh Dr. Mu’amar Musa Nurwigantara ini diikuti oleh dosen serta mahasiswa S1, S2, dan S3 yang tertarik dengan penelitian di bidang aljabar. Tidak hanya dihadiri oleh peserta secara luring, kegiatan ini juga disiarkan secara langsung melalui Zoom sehingga dapat diikuti secara daring. ... 

selanjutnya

Membangun Peta Risiko Tanah Longsor Melalui Kolaborasi Internasional

Tanah longsor merupakan salah satu bencana alam yang memberikan dampak besar pada kehidupan manusia, infrastruktur, dan lingkungan. Untuk meminimalkan risiko dan dampak dari bencana ini, diperlukan upaya pemetaan wilayah rawan tanah longsor atau yang dikenal sebagai landslide susceptibility mapping. Namun, metode yang digunakan dalam pemetaan ini sering kali bervariasi, dan belum ada dataset standar yang memungkinkan perbandingan efektivitas berbagai metode. Melalui kolaborasi internasional yang melibatkan 23 institusi dari 12 negara, sebuah penelitian berhasil menciptakan benchmark dataset pertama untuk penelitian di bidang ini. ... 

selanjutnya

Suksesnya Workshop Departemen Matematika: “MathVision: Empowering Excellence and Synergy 2024”

Departemen Matematika FMIPA Universitas Gadjah Mada (UGM) sukses menyelenggarakan Workshop bertajuk “MathVision: Empowering Excellence and Synergy 2024” yang berlangsung di Hotel Ciputra, Jl. Simpang Lima, Semarang, Jawa Tengah. Acara ini dilaksanakan selama tiga hari, mulai dari 30 November hingga 2 Desember 2024, dan berhasil memperkuat kolaborasi antara dosen dan tenaga kependidikan di Departemen Matematika. ... 

selanjutnya

Temu Alumni Pascasarjana Universitas Gadjah Mada: Membangun Keluarga Matematika yang Lebih Solid dalam ICMME 2024

Pada 5 Desember 2024, acara Temu Alumni Pascasarjana Universitas Gadjah Mada (UGM) sukses digelar sebagai bagian dari rangkaian acara The International Conference on Mathematics and Mathematics Education (ICMME) 2024. Acara ini mengundang para alumni Program Magister dan Doktor Matematika UGM untuk berkumpul, berbagi pengalaman, dan mempererat hubungan dalam suasana yang santai dan penuh keakraban. ... 

selanjutnya

UGM Gelar Pelatihan Cybersecurity untuk Tangkal Kebocoran Data

Yogyakarta, 22 November 2024 – Universitas Gadjah Mada (UGM) mengambil langkah strategis dalam menghadapi maraknya kebocoran data yang semakin sering terjadi di Indonesia. Melalui Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), UGM meluncurkan program pelatihan Cybersecurity Awareness untuk dosen, tenaga kependidikan, dan staf administrasi. Program ini terselenggara berkat kerja sama dengan PT Analis Forensik Digital dan PT Analis Keamanan Siber, dua perusahaan yang berpengalaman di bidang keamanan siber.
 ... 

selanjutnya