The 8th SEAMS UGM International Conference on Mathematics and Its Applications 2019 diselenggarakan oleh Departemen Matematika FMIPA UGM bekerjasama dengan Southeast Asian Mathematical Society (SEAMS)

Sebagai ilmu dasar, peranan matematika di tingkat nasional maupun internasional selalu menjadi topik yang menarik dalam berbagai forum yang dihadiri oleh para matematikawan baik dari dalam maupun dari luar negeri. Demikian pula peranan matematika dalam berbagai penelitian yang sifatnya interdisipliner saat ini menjadi topik hangat dan menjadi salah satu tantangan bagi para matematikawan.

Sejak tahun 1989, Jurusan Matematika FMIPA UGM telah memiliki kerjasama yang sangat erat dengan Southeast Asian Mathematical Society (SEAMS). Hal ini ditandai dengan penyelenggaraan konferensi internasional bidang Matematika pertama, The 1st SEAMS-UGM International Conference on Mathematics, pada tahun 1989. Konferensi ini merupakan salah satu bentuk pengakuan dan penghargaan SEAMS sebagai satu-satunya organisasi profesi untuk para matematikawan di tingkat Asia Tenggara bagi UGM dan juga merupakan salah satu bentuk komitmen UGM terhadap organisasi SEAMS. The 2nd SEAMS-UGM International Conference on Mathematics and Its Applications, yang merupakan kelanjutan dari konferensi pertama dilaksanakan pada tahun 1995 dan secara rutin konferensi ketiga hingga ketujuh dilaksanakan setiap 4 tahun, yaitu tahun 1999, tahun 2003, tahun 2007, tahun 2011, dan tahun 2015 di UGM. The 8 th SEAMS-UGM International Conference on Mathematics and Its Applications, kali ini diselenggarakan pada tanggal 29 Juli sampai dengan 1 Agustus 2019 di Hotel Alana, Yogyakarta.

Tema yang diambil kali ini adalah “Deepening Mathematical Concepts for Wider Applications through Multidisciplinary Research and Industries Collaborations”. Dari semua rangkaian konferensi SEAMS-UGM yang telah diadakan mulai dari konferensi pertama hingga kedelapan kali ini selalu diikuti oleh para matematikawan dari 4 sampai 5 benua dengan rata-rata jumlah peserta sekitar 200 orang. Sementara itu, rata-rata jumlah makalah yang dipresentasikan dalam setiap konferensi ada sebanyak 150 makalah.

Penyelenggaraan The 8 th SEAMS-UGM International Conference on Mathematics and Its Applications pada tanggal 29 Juli s.d. 1 Agustus 2019 akan dihadiri 304 peserta dan tamu (dari 21 negara dan 4 benua), yang diantaranya ada 31 pembicara tamu (dari Indonesia, Canada, Belanda, Iran, America Serikat, Singapura, Turki, Perancis, Jepang, Australia, Malaysia, Swiss, Hongkong dan China). Pada konferensi tersebut akan menghadirkan dua orang keynote speaker yaitu Prof. Ken Seng Tan dari University of Waterloo, Canada dan Prof. Basuki Widodo sebagai Presiden Indonesian Mathematics Society (IndoMS). Dari peserta konferensi ada 199 makalah yang akan dipresentasikan. Info selengkapnya ada di website https://seams-ugm.id.

Selain oleh SEAMS, kegiatan ini juga didukung oleh International Mathematical Union (IMU) yang merupakan organisasi profesi yang menaungi para matematikawan di seluruh dunia dan Indonesian Mathematical Society (IndoMS) yang merupakan organisasi profesi untuk para matematikawan di Indonesia. Dalam rangkaian kegiatan ini, diselenggarakan juga SEAMS Council Meeting yang merupakan pertemuan para pimpinan SEAMS, South East Asian Woman Mathematical Meeting (SEAWM) yang merupakan pertemuan para matematikawan putri di tingkat Asia Tenggara, tiga kegiatan mini symposium yaitu bidang Aljabar, bidang Data Sains, dan bidang Aktuaria, serta enam kegiatan workshop, yaitu Coding Theory and Cryptography, Partial Differential Equations and Singular Perturbation, Algebraic Graph, GLM, and General Insurance, Differential Geometry with Tensor Applications, dan Data Visualization with R, yang total melibatkan 15 pemateri dari luar negeri dan 10 pemateri dari dalam negeri.

Dari sisi akademik, penyelenggaraan rangkaian konferensi ini akan meningkatkan motivasi belajar bagi mahasiswa serta memberikan pengetahuan dan wawasan tentang perkembangan terbaru di bidang matematika dan aplikasinya. Kegiatan ini juga membuka peluang bagi dosen-dosen muda untuk bertemu dengan pakar di bidang terkait, dan penjajagan untuk studi lanjut S3 dibawah supervisi dari para profesor tersebut.

Dalam bidang penelitian, konferensi ini juga membuka peluang untuk terjalinnya kolaborasi penelitian dengan para pakar baik dari dalam maupun luar negeri bermuara pada peningkatan kualitas penelitian di UGM dan jumlah publikasi ilmiah. Selain itu, dengan adanya beberapa mini symposium yang bekerjasama dengan industri, kerjasama dan kolaborasi riset dengan industri diharapkan dapat terjalin dengan baik dan meningkat.

Dalam bidang pengabdian pada masyarakat, sesuai tema yang diangkat pada konferensi ini yaitu “Deepening Mathematical Concepts for Wider Applications through Multidisciplinary Research and Industries Collaborations” memberikan peluang kepada UGM untuk memperluas kerjasama dengan kalangan industri maupun masyarakat pengguna matematika, khususnya terkait dengan terapan dari matematika. Saat ini Departemen Matematika FMIPA UGM sudah memiliki beberapa kerjasama dengan beberapa perusahaan, organisasi profesi, maupun instansi-instansi yang menggunakan matematika dalam aktivitasnya.

Sebagai bentuk perhatian terhadap peningkatan kualitas Pendidikan di sekolah menengah, di dalam konferensi ini juga diselenggarakan workshop guru yang bekerjasama dengan IndoMS wilayah Jawa Tengah dan DIY, dan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Matematika di Daerah Istimewa Yogyakarta serta Dinas Pendidikan dan Olah Raga Provinsi DIY.

Sebagai salah satu bentuk pertanggungjawaban kepada publik, makalah-makalah yang dipresentasikan di dalam konferensi ini akan diterbitkan dalam Prosiding Internasional AIP Proceedings yang akan didaftarkan ke Scopus, atau Thales Mathematical Journal, sesuai dengan hasil review dari masing-masing makalah.

Penyelenggaraan “The 8 th SEAMS-UGM International Conference on Mathematics and Its Applications, July 29 – August 1, 2019” ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas dan peran UGM di kancah internasional khususnya di bidang Matematika dan aplikasinya. (Fajar AK, foto : dari berbagai sumber)